Meski cukup lelah menempuh perjalanan darat sekitar 12 jam dari kota Jambi, studi pers Ikatan Wartawan Liputan Kota (Iwako) Jambi ke provinsi Lampung terbayar lunas dengan spot wisatanya.
Setelah istirahat satu malam di salah satu hotel berbintang di kota Bandar Lampung, esok hari Kamis (16/2/2023) pagi rombongan Iwako Jambi yang terdiri dari 22 jurnalis menuju ke pelabuhan Ketapang, kabupaten Pesawaran, Lampung.
Dua perahu motor disiapkan mengangkut Kami ke tujuan utama yakni pulau Pahawang yang terkenal indah. Sebelum menuju ke vila, kami dibawa ke pulau Kelagian.
Puas berswafoto dan bermain air sejenak di pulau Kelagian, perahu motor kembali berlayar ke Vila Kembar Pahawang tempat menginap. Disini, rombongan melepas lelah sejenak sambil makan siang dan shalat Zuhur.
Tak lama, keseruan studi pers mencapai puncaknya dengan wisata bawah air laut. Berlayar sekitar 25 menit, Kami pun tiba di spot snorekling. Para jurnalis dengan serunya menyelam ke air laut dipandu pendamping lokal.
Permainan banana boat dan donat boat dijajal rekan-rekan jurnalis. Saya pun merasakan sensasi melaju kencang di atas air laut saat banana boat Kami ditarik speedboat dengan kecepatan cukup tinggi.
Kami juga diberikan wawasan terkait budidaya terumbu karang dan berfoto bawah air laut dengan ikan kecil ikonik yakni Nemo. Makin lengkaplah keceriaan rombongan.
Menjelang sore hari, pulau Pahawang Kecil menjadi titik terakhir wisata Kami hari itu. Swafoto, berenang serta jalan-jalan di bibir pantai melengkapi satu hari penuh keakraban.
Jamuan makan malam menu seafood dan acara barbekyu disuguhan panitia kepada Kami yang seperti melepas penat dari rutinitas berburu berita. Disela-sela makan malam, beberapa rekan jurnalis tak ketinggalan pamer suara emasnya dengan karokean.
Meski tak sepadat hari pertama, pagi esok hari jelang kepulangan Kami ke Lampung, pemandu lokal masih mengajak rombongan ke pantai tak jauh dari penginapan. Tentunya, setelah menyantap sarapan.
Seperti tak bosan-bosannya, rekan jurnalis terus berswafoto mengabadikan momen wisata yang rutin dilakukan Iwako bersama Dinas Kominfo Kota Jambi. Tepat pukul 10 pagi, Kami pun beranjak meninggalkan pulau Pahawang menuju pelabuhan Ketapang, Lampung.
Seperti kunjungan wisata pada umumnya, Kami juga membeli oleh-oleh berupa cinderamata dan jajanan khas Lampung. Usai menunaikan shalat Jum’at di mesjid Agung kota Bandar Lampung, Kami mengakhiri dua hari berwisata.
Kunjungan ke Pulau Pahawang ini adalah kali kedua bagi Saya. Dan tak ada kata bosan. Bagi Anda yang belum pernah ke pulau Pahawang, patut dicoba.
Penulis : Rolan, Pemimpin Redaksi sinarjambi.com
Discussion about this post