SINARJAMBI.COM – Hari Pers Nasional (HPN) 2025 di kota Pekan Baru, Provinsi Riau menggelar banyak rangkaian acara. Salah satunya Forum Grup Discussion (FGD) dengan tema ‘Wartawan Berintegritas dan
Profesional adalah Sahabat Semua’.
Jurnalis dari seluruh Indonesia, termasuk dari Provinsi Jambi mengikuti FGD yang berlangsung di Nazir Grand Ballroom, hotel Mutiara Merdeka, Jumat (7/2/2025) siang.
Tampil sebagai nara sumber yakni Dr Aat Sufaat yang menyampaikan materi mengenali wartawan profesional dan non-profesional serta Prof Dr Junaidi dengan materi keluh-kesah guru terhadap wartawan.
Tampil juga Dirreskrimum Polda Riau Kombes Pol Asep dengan materi perlindungan terhadap wartawan dan terakhir Dar Edi Yoga selaku ketua forum pimred salah satu organisasi perusahaan pers dengan materi kiat-kiat menghadapi wartawan.
HPN di Riau dimulai dari tanggal 6 Februari sampai tanggal 10 Februari 2025. Pameran karikatur dan fotografi karya jurnalis foto Riau memeriahkan acara.
Lebih dari sekadar perayaan, HPN 2025 di Riau akan menjadi ajang refleksi dan evaluasi bagi insan pers Indonesia. Diskusi dan seminar yang akan digelar selama acara akan membahas berbagai tantangan dan peluang yang dihadapi oleh dunia jurnalistik di era digital. (Lan)
Discussion about this post