SINARJAMBI.COM – Polresta Jambi menggelar apel gelar pasukan operasi keselamatan 2024. Apel gelar pasukan dipimpin Wakapolres Jambi AKBP Ruli Andi Yunianto dan berlangsung di lapangan mapolresta Jambi, Sabtu (2/3/2024) pagi.
Digelarnya pasukan ini dalam rangka menciptakan dan memelihara situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran lalulintas (Kamseltibcarlantas) yang kondusif menjelang Operasi Ketupat 2024.
Apel turut dihadiri Letkol CPM Anwar Burhan selaku Dandenpom II/2 Jambi, Kepala Unit Keuangan Akuntansi dan TJSL Jasa Raharja Jambi yakni Ryan, serta seluruh pejabat Polresta Jambi.
Selanjutnya, Wakapolresta Jambi menyematkan secara simbolis tanda peserta operasi keselamatan 2024. Kapolresta Jambi dalam sambutannya yang dibacakan Ruli menjelaskan bahwa apel ini untuk mengetahui kesiapan personil maupun sarana pendukung lainnya. Sehingga kegiatan operasi nantinya dapat berjalan dengan optimal.
“Serta Kita harapan juga dengan tujuan yang telah ditetapkan yaitu meningkatnya tertib dalam berlalu lintas, menurunkan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas,” jelasnya.
Diingatkan Kapolresta, meski situasi Kamtibmas pada saat pencoblosan pemilu 2024 berjalan aman, namun tugas belum selesai yakni pada saat penetapan oleh KPU dan pasca penetapan.
“Tugas kita dalam mengawal pelaksanaan Pemilu tahun 2024 ini belum selesai, sehingga dibutuhkan kesiapsiagaan personil guna memastikan seluruh rangkaian Pemilu tahun ini dapat berjalan dengan aman lancar dan tuntas.”
Ditambahkan Kapolresta, operasi keselamatan 2024 merupakan operasi harkamtibmas yang dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai tanggal 4 Maret 2024 sampai dengan 17 Maret 2024 di seluruh wilayah Indonesia, dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan kegiatan preventif guna meningkatkan pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat.
Terutama saat menyambut bulan suci ibadah puasa Ramadan 1445 Hijriyah tahun 2024 Masehi, dalam rangka menciptakan dan memelihara situasi keamanan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas yang kondusif menjelang pelaksanaan Operasi Ketupat 2024 nanti.
Seiring dengan berkembangnya teknologi digital, dituntut peran anggota Polri senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat dengan menghadirkan berbagai inovasi, dalam mempermudah layanan serta dalam rangka mengantisipasi segala bentuk gangguan Kamtibmas dan pelaksanaan operasi keselamatan tahun 2024 sebagai wujud Polri yang presisi.
“Dalam rangka mewujudkan hal tersebut di atas Polri tentunya tidak bisa bekerja sendiri, partisipasi dari stakeholder terkait serta seluruh pihak yang terkait pelaksanaan aksi keselamatan di jalan sangat dibutuhkan. Terutama dalam mendukung keberhasilan dalam pelaksanaan operasi keselamatan ini, seperti peran Dinas Perhubungan kota dalam bentuk edukasi kepada pengendara kendaraan terkait dengan spesifikasi teknis kendaraan dan muatan.”
“Dan keterlibatan rekan-rekan TNI sangat dibutuhkan, terutama dalam memberikan penyuluhan tentang tertib lalu lintas serta memberikan upaya edukasi kejarannya terutama bila ditemukan pelanggaran lalu lintas.”
“Saya tekankan kembali pada seluruh personel Polresta Jambi khususnya fungsi lalu lintas, agar dalam melaksanakan kegiatan Operasi Keselamatan tahun 2024 ini selalu mengutamakan keselamatan, menerapkan sikap santun, senyum sapa dan salam serta humanis. Jaga diri dan jaga nama baik kesatuan serta ikhlas menuju yang terbaik,” pungkas Kapolresta Jambi.
Ditemui usai apel gelar pasukan, Ruli menegaskan bahwa digelarnya operasi Keselamatan ini untuk memberikan edukasi kepada masyarakat. Gelar operasi keselamatan juga melibatkan unsur diantaranya dari TNI, Dishub dan Jasa Raharja Jambi.
“Personel yang dilibatkan sejumlah 192 personel, didukung TNI khususnya Denpom, Jasa Raharja dan stakeholder yang lain. Kegiatan ini berlangsung selama 14 hari. Prioritas kita akan berupaya memberikan edukasi ke masyarakat melaksanakan disiplin berlalulintas dan menurunkan kecelakaan berlalulintas,” harap Ruli. (Lan)
Discussion about this post