SINARJAMBI.COM – Tim gabungan terdiri dari Basarnas, TNI-Polri, BPBD dan masyarakat masih terus berupaya mencari keberadaan Adi (29) yang diduga tenggelam saat asyik memancing di sungai Batang Merangin, Muara Empat, kabupaten Kerinci.
Korban yang warga Desa Air Mumu diketahui pergi memancing bersama temannya, Sabtu (19/2/2022) sekitar pukul 11.00 wib.
Tak berselang lama, temannya memanggil korban untuk pulang bersama. Tetapi korban tidak membalas panggilan temannya dan diketahui hilang.
Dikatakan Komandan Tim Pos SAR Kerinci Agus F, pihaknya menyisir tepi sungai sejauh 5 kilometer. Bahkan dilakukan penyelaman.
Ditambahkannya, berdasarkan laporan koordinator Pos SAR Kerinci, Ujang Sudani bahwa pencarian terkendala derasnya air sungai serta adanya batu-batu ukuran besar.
“Sehingga tim lebih fokus untuk melakukan penyisiran melalui tepi sungai. Ada beberapa warga setempat juga melakukan penyelaman di sekitar tempat kejadian,” ujar Agus F dalam keterangannya di video yang dirilis humas Basarnas Jambi, Selasa (22/2/2022).
“Hasil pencarian hari kedua kemarin, tim gabungan menemukan sepatu boots korban di bawah bebatuan sungai Batang Merangin.”
“Semoga ini merupakan titik terang dan menemukan korban secepatnya,” harapnya. (Rolan)
Discussion about this post