SINARJAMBI.COM – PJ bupati Merangin H.Mukti Said,SE.ME menyambut baik kedatangan para mahasiswa untuk menyampaikan kritikan dan masukan berbagai rangkaian persoalan yang sedang ada di Merangin pada saat sekarang.
Tentu hal ini membuat mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Merangin menyampaikan aspirasi serta orasi di depan Kantor bupati Merangin Senin (25/9/2023).
Berbagai persoalan dan permasalahan yang di sampaikan PMII saat audensi di ruang rapat kerja bupati Merangin sedang berlangsung tadi terkait evaluasi pengelolaan anggaran di BPKAD.
Selanjutnya masalah TPP ASN yang hanya dibayar 8 bulan saja, serta permasalahan yang ada pada saat ini, mulai evaluasi kinerja Kasat Pol PP dan temuan BPK terhadap anggaran rumah dinas DPRD Merangin
“Alhamdulilah saya berterima kasih telah diingatkan dan saya apreasiasi terhadap berbagai masukan dari adik adik dari PMII kabupaten Merangin untuk terus ikut berperan serta dalam membangun dan memberikan masukan-masukan.”
“Serta kritikan dalam membangun kabupaten Merangin yang bersama-sama kita cintai ini,” jelas PJ bupati H. Mukti.
Lebih lanjut ia mengatakan untuk membangun merangin tentu tidak bisa seorang diri saja dan kelompok. Semua unsur terlibat bahu membahu berperan aktif serta dalam membangun kabupaten Merangin.
Saat ini audensi masih berlangsung. Tampak Sekda Ir Fajarman, M.Sc serta beberapa kepala OPD. (Yen)
Discussion about this post