SINARJAMBI.COM – Bertempat di Masjid Baiturrahman Polresta Jambi telah berlangsung kegiatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/ 2024 M yang dihadiri oleh Waka Polresta Jambi, Kamis 22 Februari 2024.
Kegiatan diawali dengan Pembacaan Umul Qur’an, Pembacaan Ayat suci Alquran, Kata Sambutan, Ceramah/Tausyiah Agama, Pembacaan Do’a, dan Penutup. Peringatan Israj Miraj Nabi Muhammad SAW bertemakan, Hikmah Israj Miraj Menanamkan Moral dalam Mewujudkan Polri Presisi mengawal Pemilu Damai.
Penyampaian Tausiyah oleh Ustaz Dr.Muhammad Tohir, S.Pd.I, menyampaikan sesuai tema Israj Miraj yaitu menanamkan moral dalam Mewujudkan Polri Presisi mengawal Pemilu Damai.
“Oleh itu Polri sebagai pelindung, Pengayom dan pelayan masyarakat harus memiliki moral yang baik dalam mengawal pemilu, serta Israj Miraj adalah salah satu peristiwa penting bagi umat Islam, sebab Nabi Muhammad SAW memperoleh perintah untuk pertama kalinya yaitu melaksanakan sholat lima waktu,” ujarnya.
Pada kegiatan tersebut dihadiri oleh Waka Polresta Jambi Akbp Ruliandi Yunianto, Kabag SDM Kompol Sopirin, PJU Polresta Jambi, Kapolsek jajaran Polresta Jambi, Ketua Bhayangkari Cabang Kota Jambi beserta pengurus Bhayangkari, dan personil yang ditunjuk hadir dalam Isra Mi’raj. (*)
Discussion about this post