SINARJAMBI.COM – Salah satu komitmen Wakil Walikota Jambi Dokter Maulana sebelum menjadi kepala daerah tahun 2018 lalu adalah memperkuat ahlussunahwaljamaah.
Hal tersebut dibuktikan dengan semakin gencarnya sang Wawako menghadiri perayaan Maulid Nabi Muhammad yang digelar oleh warga kota di berbagai tempat secara bergantian selama bulan Maulid.
Sepanjang peringatan maulid, orang nomor dua di kota Jambi selalu mencoba hadir. Bagi mereka memenuhi undangan maulid bukan saja memenuhi salah satu kewajiban muslim dalam hal silaturahmi.
Tapi lebih dari itu adalah menjalin ukhuwah Islamiyah yaitu memperteguh ahlussunah waljamaah, yang memiliki tradisi, salah satunya adalah maulid.
Di setiap masjid yang dikunjungi, Maulana mendapat sambutan hangat dari jamaah yang hadir dan masyarakat. Kunjungan tersebut juga dimanfaatkan oleh Maulana untuk meninjau langsung kondisi warga sembari menampung aspirasi.
Menurutnya, selain sebagai ungkapan rasa syukur atas kelahiran Nabi Muhammad SAW, kenduri maulid yang lazim digelar selama tiga bulan penuh di Jambi juga berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat.
“Satu contoh saja nasi minyak yang menjadi menu ‘wajib’ maulid di Jambi. Di dalamnya ada daging, sayur, gulai, sambal, nangka, aneka bumbu dan rempah-rempah.”
“Jika setiap Masjid, menggelar maulid dengan undangan ratusan hingga ribuan orang, tentu sangat besar transaksi jual-beli yang terjadi di pasar,” ungkapnya.
“Belum lagi usaha katering, jasa angkutan, dan sektor-sektor lainnya yang juga kecipratan berkahnya. Jadi maulid nabi ini memiliki multiplier effect, bukan hanya dari sisi keagamaan semata,” pungkasnya. (*)
Discussion about this post