SINARJAMBI.COM – Bupati Merangin H Mashuri melantik 11 pejabat pimpinan tinggi pratama (eselon II) disejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Merangin, Kamis, (21/10/2021). Pelantikan yang dilakukan di aula Rumah Dinas Bupati itu dihadiri Sekretaris Daerah, dan kepala OPD serta instansi terkait Lainnya.
Bupati Merangin saat diwawancara Sinar Jambi mengatakan, bahwa pelantikan ini sudah sesuai prosedur yang juga di rekomendasikan oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).
“Pelantikan pejabat eselon II ini melalui proses, bukan murni kehendak Bupati. Artinya sudah sesuai rekom KASN. Dan kita diawasi langsung jika tidak sesuai rekom KASN pelantikan ini bisa saja dibatalkan,” tegas Mashuri.
Menurut Mashuri, pasca pelantikan ini naskah nama nama pejabat eselon II tersebut akan langsung dikirimkan ke KASN.
“Alhamdulillah, pelantikan ini sudah sesuai prosedur, kita kan ada Pansel untuk assesmen pejabat. Dan ini juga sudah diinformasikan. Secara etika, jika ada pejabat yang dilantik tidak mungkin diberi tahu,” jelas Bupati.
Seperti diketahui nama nama pejabat eselon II tersebut yakni, Dedi Darmantias menjabat sebagai Kepala Badang Penelitian dan Pengembangan sebelumnya menjabat Staf Ahli Bidang Keuangan Pengembangan Perekonokian dan Pembangunan.
Kemudian, Junaidi sebelumnya menjabat kepala dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak kini menjabat Staf Ahli Bidang Keuangan Pengembangan Perekonomian dan Pembangunan.
Selanjutnya, Elvis Suryadinata, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, dilantik menjadi Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Anak. Abdaie sebelumnya menjabat Kepala Dinas Kesehatan Merangin kini dilantik menjadi Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana.
Sementara Rumusdar Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura dilantik menjadi Kadis Ketahanan Pangan.
Slamet Sudarsono sebelumnya menjabat Kepala Ketahanan Pangan Dilantik menjadi kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura.
Mardansyah Saidi, sebelumnya menjabat Asisten koordinasi Bidang Perekonomian dan Pengembangan Pembangunan menjadi kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah.
Sementara itu Muhammad Zubir Sebelumnya menjabat Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Merangin dilantik menjadi Asisten Administrasi Umum.
Ibrahim Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) dilantik menjadi Asisten Koordinasi Bidang Perekonomian dan Pengembangan Pembangunan.
Selanjutnya, Nasution Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah dilantik menjadi kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Merangin.
Kemudian, Ferdi Firdaus Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan menggantikan Nasution sebagau Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia. (myd)
Discussion about this post