SINARJAMBI.COM – Gubernur Jambi Al Haris berharap warga Jambi tidak ragu divaksin. Hal ini disampaikan dalam sambutannya saat melaksanakan kunjungan kerja meninjau vaksinasi Covid-19 yang digelar secara massal oleh kantor perwakilan Bank Indonesia (BI) provinsi Jambi, di ruang terbuka EV Garden Paal Merah Jambi, Sabtu (31/7/2021).
“Warga Jambi tidak ada yang sakit saya minta, cepat semuanya kita vaksin, jadi Bapak Ibu sekalian saya berharap kita semuanya tidak ragu dengan vaksin ini pak, ajak keluarganya, anaknya, menantunya semua,” pinta Al Haris.
Gubernur Jambi yang didampingi oleh Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Jambi Hj Hesti Haris, S.E., menerangkan bahwa pemerintah provinsi Jambi bekerja sama dengan seluruh instansi dan lembaga, baik pemerintah maupun swasta untuk menangani penyebaran virus Covid-19 di Provinsi Jambi.
Diantaranya dengan melaksanakan vaksinasi Covid-19 secara massal bagi masyarakat Jambi.
“Nanti kapan saja dimana ada vaksin, warga yang belum, ajak vaksin pak ya, karena luar biasa ini buk, jadi Bapak Ibu sudah luar biasa covid ini menyerang kita, tiap hari angkanya luar biasa melonjak.”
“Sehari sampai lima orang yang kena di Jambi bayangkan, ya ini ikhtiar kita, berharap Bapak Ibu sekalian, untuk semua warga Jambi mengikuti vaksin ajak keluarganya,” imbaunya.
Al Haris juga memberikan motivasi kepada seluruh mayarakat Jambi agar tetap semangat menghadapi kondisi yang sangat meresahkan, dari pandemi Covid-19 yang sedang melanda dunia saat ini.
“Terima kasih, semangat, untuk warga Jambi tetap sehat,” ucapnya.
Kepala perwakilan BI provinsi Jambi Suti Masniari Nasution mengatakan, kegiatan vaksinasi massal Batch-3 pada hari ini diharapkan dapat berjalan lancar dan aman dengan tetap menjaga protokol kesehatan.
“Output dari kegiatan ini adalah dapat mendorong peningkatan jumlah masyarakat yang divaksinasi sehingga kekebalan kelompok (herd-immunity) dapat dicapai sesuai target.”
“Adapun outcome dari kegiatan vaksinasi ini adalah penurunan angka kasus Covid-19 di Provinsi Jambi sekaligus mempercepat upaya pemulihan ekonomi Provinsi Jambi,” harap Suti Masniari Nasution. (Adv/Lan)
Discussion about this post