SINARJAMBI.COM – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Disdamkartan kota Jambi mengevakuasi kakek bernama Lahmudin (72) dari kepungan banjir di RT 36 kelurahan Legok. Lahmudin diketahui menderita stroke.
Evakuasi juga melibatkan Camat Danau Sipin, Babinsa, Babinkantibmas, ketua RT 36 kelurahan Legok dan PSC 119.
Kepala Dinas Damkartan Kota Jambi Mustari meminta agar warga peduli dengan kondisi keluarga yang rentan. Diantaranya kaum disabilitas, ini hamil dan balita.
“Sekarang sudah dibawa ke rumah sakit oleh PSC 119 untuk dilakukan pengobatan. Dalam kondisi banjir saat ini, kami menghimbau warga agar menjaga kelistrikan dan juga keluarga rentan dan balita, penyandang cacat, ibu hamil,” ujar Mustari, Sabtu (12/1/2024) malam.
Tak bosan-bosannya, Mustari kembali meminta warga berhati-hati dengan hewan melata yang terkadang muncul pada kondisi banjir saat ini.
“Yang kedua (harus hati-hati) dengan binatang melata, yang dalam kondisi banjir ini terkadang muncul tiba-tiba agar menghubungi posko yang ada di kecamatan maupun RT dan Lurah,” ujar Mustari. (Lan)
Discussion about this post