SINARJAMBI.COM – Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Polsek Kota Baru Bripka Suhandoko shalat subuh keliling berjamaah bersama warga masyarakat di masjid Nurul Iman RT 20 Kelurahan Kenali Asam, Kecamatan Kota Baru.
Dikatakan Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi melalui Kapolsek Kota Baru AKP Hanafi Dita Utama bahwa subuh keliling untuk mendekatkan diri kepada para tokoh agama. Serta menjaga situasi menjelang Pemilu 2024, sehingga tercipta Kamtibmas yang aman.
“Diharapkan agar terjalinnya komunikasi yang baik antara Polri dengan warga masyarakat yang melaksanakan sholat subuh berjamaah. Serta dapat menekan angka kriminalitas, khususnya curanmor dan potensi pelanggaran lainnya pada saat berlangsungnya ibadah,” jelas Hanafi Dita Utama, Kamis (1/2/2024) pagi.
Kepada warga, Bhabinkamtibmas menyampaikan agar masyarakat mengabarkan sekecil apapun informasi terkait dengan adanya pelanggaran, maupun hal yang mengganggu jalannya tahapan pemilu 2024. Ia berharap masyarakat dapat mendukung kinerja Polri dalam hal memelihara kamtibmas menjelang Pemilu 2024 dengan aman dan damai.
Pada kesempatan itu, Suhandoko juga memberikan nomor informasi pengaduan kepolisian Call Center 110 sebagai langkah preventif.
“Serta menolak segala berita hoax dan ujaran kebencian berbau SARA yang berpotensi mengganggu keamanan,” ujar Suhandoko.
Sementara, Kasi Humas Polresta Jambi Ipda Deddy Haryadi mengatakan bahwa kegiatan subuh keliling ini rutin dilakukan para Bhabinkamtibmas di jajaran Polresta Jambi.
“Kegiatan subuh keliling mendapat sambutan baik dari pengurus dan jamaah masjid, dengan harapan giat serupa bisa terus dilaksanakan sehingga kondisi Kamtibmas tetap terjaga,” Ipda Deddy Haryadi. (*/Lan)
Discussion about this post