SINARJAMBI.COM – Disela-sela melaksanakan tugas Patroli kewilayahan, anggota Babinsa Koramil 420-05/Jangkat Kodim 0420/Sarko Serda Parlindungan Siregar Babinsa Desa Beringin Tinggi menyempatkan diri bercengkrama beri nasehat ditengah anak-anak yang sedang bermain di sekitar halaman rumah warga Desa Beringin Tinggi, Kecamatan Jangkat Timur, Kabupaten Merangin, Minggu (7/3/2021).
Dalam kesempatannya Serda Parlindungan Siregar memberikan himbauan nasehat kamtibmas agar selalu menjaga keamanan dan lingkungan sekitar walaupun disiang hari. Kemudian Babinsa tersebut mendapati sekelompok anak-anak yang sedang bermain diluar tanpa pengawasan orang tua.
Diantara cengkrama tersebut ada yang menarik yakni ketika ditanya Babinsa salah seorang anak kecil tersebut jika besar nanti mau jadi apa dan dijawab dengan tegas, “Saya mau jadi tentara seperti bapak, “sambil memberi hormat kepada Babinsa
” Semoga tercapai cita citamu ya nak, ” jawab Babinsa sambil mengelus rambut anak tersebut.
Saat menemukan anak-anak tersebut dirinya menghimbau mereka untuk selalu berhati-hati saat bermain diluar rumah jangan sampai mereka bertemu orang atau diajak pergi dengan orang yang tidak dikenal.
” Kita akan terus berusaha memberikan pemahaman kepada anak-anak tentang bahaya kejahatan, tidak hanya di wilayah Desa binaan saja, kami telah masuk ke sekolah- sekolah Dasar dengan bekerja sama dengan pihak sekolah untuk melakukan sosialisasi tentang kamtibmas, ” tandas Serda P. Siregar
Pendekatan yang humanis ini dilakukan oleh anggota Koramil 05/Jangkat yakni “Untuk memberikan arahan kepada anak-anak kecil agar selalu peduli akan keamanan lingkungan dan keamanan diri sendiri,sehingga bisa terhindar dari perbuatan kriminalitas seperti,pelecehan seksual,merokok,ngelem,miras atau narkoba.Ungkap Babisa (mcdim0420sarko)
Discussion about this post