SINARJAMBI.COM – Wali Kota Jambi Sy Fasha melantik 9 eselon II pejabat untuk jabatan pimpinan tinggi pratama (JPT) serta 16 pejabat administrator dan pengawas di lingkungan pemerintah kota (Pemkot) Jambi.
Dikatakan Fasha, para pejabat yang dilantik telah melewati rangkaian seleksi mulai dari registrasi, seleksi dan assesmen yang dilakukan oleh 2 tim.
“Saya berkoordinasi dengan Wakil Walikota sepakat bahwa kami mengambil nilai yang tertinggi, rangking pertama untuk mengurangi konflik.”
“Kemudian juga ada dua Camat yang selama ini kosong, Camat Jambi Timur dan Camat Jambi Selatan sudah kami isi melalui proses seleksi. Kemudian juga ada 4 Lurah yang kosong juga yang sudah kami isi melalui proses seleksi juga,” ujar Fasha usai pelantikan di ruang Griya Mayang rumah dinas Wali Kota Jambi, Jumat (27/8/2021).
Dirinya juga menyampaikan dalam waktu dekat akan mengisi lagi 20 jabatan yang kosong yaitu jabatan administrator dan pengawas.
Kepada pejabat yang baru dilantik, Fasha meminta untuk segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru.
“Jadi yang pasti saya katakan kita adalah satu bagian tubuh tidak boleh ada satu mau makan enak, satu begini satu begini. Jadi semua harus kompak.”
“Kedua, mereka semua memasuki suatu tempat yang baru, tentunya memasuki tempat yang baru ini ada kebiasaan lama yang kita bawa, tetapi ada juga yang tidak mesti kita terapkan di sana. Jadi lihat kondisi seperti di sana bagaimana,” ujar Fasha.
Terkait pandemi covid-19, pejabat yang baru diminta Fasha untuk tidak menjadi provokator dengan menyebarkan informasi yang menyesatkan. Justru, dirinya meminta agar pejabat bisa menjadi pemecah masalah untuk memutus mata rantai penyebaran virus covid-19.
“Kemudian yang ketiga juga saya tekankan bahwasanya ada hal-hal yang boleh diucapkan keluar, ada yang tidak boleh dilakukan di luar. Karena itu bagian dari integritas, bagian martabat dari seorang pejabat,” tegas Fasha.
Berikut 9 pejabat JPT yang dilantik :
1. Amirullah (staf ahli bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Kota Jambi).
2. Desyanty, S.STP, M.Si (Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sekretariat DPRD Kota Jambi).
3. Yunita Indrawati, AP, MP (Inspektur Kota Jambi)
4. Mahruzar, ST (Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kota Jambi).
5 . Dra. Hj. Noverintiwi Dewanti, ME (Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Jambi)
6. Mariani Yanti, SP, MDM, Ph.D (Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Jambi).
7. Yon Heri, SP, ME (Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Jambi).
8. Muhammad Husni, SE (Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kota Jambi).
9. Abu Bakar, SH (Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Jambi).
(Rolan)
Discussion about this post