SINARJAMBI.COM – Pemerintah Provinsi Jambi, dibawah kepemimpinan Dr. H. Al Haris S.Sos., M.H, menggelar peringatan Nuzul Qur’an yang dilaksanakan di Masjid Agung Al-Falah Kota Jambi pada Minggu malam (16/3/2025).
Acara yang dihadiri oleh sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), organisasi mahasiswa, serta jamaah yang hadir, berlangsung dengan khidmat.
Kegiatan ini dimulai dengan sholat Isya’ berjama’ah, diikuti oleh sholat Tarawih dan Witir berjama’ah. Puncak acara adalah tausiyah agama yang disampaikan oleh Ustadz Dr. H. Wahyudi Abdul Wahab, M. Fill. Dalam tausiyahnya, Ustadz Wahyudi menekankan pentingnya memahami dan mengamalkan isi Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari, sebagai pedoman hidup umat Islam.
Dalam sambutannya, Dr. H. Al Haris menyampaikan, “Malam ini adalah malam yang penuh dengan anugerah. Pada malam ini, kita merayakan turunnya pedoman hidup umat Islam, yaitu Al-Qur’an,” katanya.
Ia juga mengajak seluruh umat Islam untuk bersama-sama menerapkan nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Qur’an dalam setiap aspek kehidupan, agar menjadi pribadi yang lebih baik dan bermanfaat bagi masyarakat.
Al Haris menegaskan bahwa peringatan Nuzul Qur’an ini bukan hanya sekadar seremonial, melainkan sebagai momentum untuk semakin mendalami dan mengimplementasikan ajaran-ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.
Ia berharap, dengan adanya peringatan ini, masyarakat Provinsi Jambi semakin mendekatkan diri kepada Tuhan dan mempererat tali silaturahmi antar sesama.
Acara tersebut berlangsung dengan lancar dan penuh khidmat, meninggalkan kesan mendalam bagi seluruh jamaah yang hadir di Masjid Al-Falah. (Diskominfo Provinsi Jambi)
Selain itu, dirinya mengemukakan agar jadikan bulan puasa dan idul fitri momentum untuk merefleksikan diri untuk berbuat kebaikan, memperbaiki keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, serta janganlah menunda Nunda berbuat kebaikan dan menunda Nunda bersedekah, Demikian disampaikanya Saat menghadiri Peringatan Nuzul Quran Tahun 1446 H/2025 M, bertempat di Masjid Agung Al-Falah Provinsi Jambi, Minggu (16/03/2025)
Dikatakan Gubernur Al Haris, keistimewaan bulan Ramadhan adalah diturunkannya Al-Qur’an pada bulan suci ini untuk menjadi petunjuk hidup bagi manusia, bagaimana seharusnya kita menjalani kehidupannya. Tak ada keraguan dalam mukjizat dari Allah SWT ini, yang diturunkan untuk menjadi petunjuk dan pembeda antara yang hak dan yang batil.” Al-Qur’an, merupakan suatu rahmat sekaligus peringatan, membawa kabar gembira bagi manusia untuk itu kita dianjurkan berbuat baik kepada siapa saja.” Ucap Gubernur Al Haris
Gubernur Al Haris berharap, dengan adanya peringatan Nuzul Quran, masyarakat Provinsi Jambi semakin mendekatkan diri kepada Tuhan dan mempererat tali silaturahmi antar sesama.
” Janganlah kita menunda nunda berbuat kebaikan, bila selalu menunda-nunda amal kebaikan bisa menjadikan amal baik yang akan dilakukan itu tidak terlaksana, karena tidak tahu kapan ajal menjemput diri. Untuk itu kita janganlah menunda nunda berbuat baik, bersedekah meminta maaf kepada sesama.” Pungkasnya
Kegiatan Nuzul qur,an dimulai dengan sholat Isya’ berjama’ah, diikuti oleh sholat Tarawih dan Witir berjama’ah. Puncak acara adalah Tauzia ceramah Nuzul Quran disampaikam oleh Ustadz Dr. H. Wahyudi Abdul Wahab, M. Fill. Al-Qur’an. Tak sekedar mempelajari bacaan dan menghafalkannya, namun hendaknya kita juga merenungkan hikmah dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Turut dihadiri para kepala OPD provinsi Jambi dan masyarakat, serta para siswa. (Diskominfo Provinsi Jambi)
Discussion about this post