SINARJAMBI.COM – Fraksi Golkar DPRD Kota Jambi mendesak Penjabat Walikota Jambi, Sri Purwaningsih, untuk segera menindaklanjuti janji evaluasi terhadap manajemen Rumah Sakit Abdul Manap.
Fraksi Golkar menilai rumah sakit milik pemerintah tersebut menghadapi sejumlah masalah serius, termasuk keluhan masyarakat terkait pelayanan kesehatan, kekurangan obat, serta utang yang mencapai miliaran rupiah.
Anggota Fraksi Golkar DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfareli, mengungkapkan bahwa hingga saat ini mereka belum menerima hasil dari evaluasi yang dijanjikan oleh Pemerintah Kota Jambi.
Evaluasi ini dijanjikan oleh Pj Walikota dalam jawaban tanggapan fraksi di DPRD sekitar dua bulan lalu. Faried menegaskan pentingnya evaluasi menyeluruh untuk memperbaiki layanan Rumah Sakit Abdul Manap.
“Terhadap kinerja di Rumah Sakit Abdul Manap, bagaimanapun juga Rumah Sakit Daerah ini cerminan Kota Jambi. Kalau layanannya anjlok, ini berdampak juga pada kinerja kami di Pemerintahan. Pemerintahan itu kan ada eksekutif dan legislatif,” ujar Faried, (5/8/2025). (*)
Discussion about this post