SINARJAMBI.COM – Gubernur Jambi Dr.H.Al Haris, S.Sos.,M.H., menyatakan, akan terus mendorong para pemuda Jambi untuk meningkatkan kemampuan diri di era digital saat ini. Hal tersebut disampaikan Al Haris pada Musyawarah Wilayah (MUSWIL) Pemuda Pancasila Provinsi Jambi ke-7, yang bertempat di Abadi Convention Center (ACC) Kota Jambi, Jum’at (11/03/2022).
Al Haris mengatakan, Pemerintah Provinsi Jambi sangat mendorong agar Pemuda Pancasila terus menggali potensi sumber daya manusianya, salah satunya melalui era digital saat ini, yang pastinya akan terjadi digitalisasi pada semua tatanan kehidupan, sehingga perlu upaya untuk bergerak melakukan perubahan. Membekali diri dengan kemampuan, kecakapan, dan ilmu pengetahuan, dalam menghadapi tantangan pada masa-masa mendatang.
Al Haris juga mengingatkan, supaya Pemuda Pancasila dapat terus maju dan berkembang serta mampu menghadapi perubahan-perubahan baik perubahan zaman, perubahan politik hingga sistem pemerintahan nasional maupun daerah, sesuai dengan semboyan Pemuda Pancasila “Sekali Layar Terbentang Surut Kita Berpantang”.
Al Haris menuturkan, melalui musyawarah wilayah ini tentunya akan dapat menghasilkan para kader terbaik Pemuda Pancasila, selain itu juga tentunya ada banyak agenda yang menjadi pembahasan pada musyawarah wilayah ini, setidaknya selain menyusun program jangka pendek, menengah dan panjang, termasuk mengevaluasi kinerja tahunan atau periode sebelumnya serta memilih dan menyusun ketua dan segenap pengurus demi keberlangsungan suatu organisasi.
“Saya berharap melalui Musyawarah Wilayah ini dapat menghasilkan susunan kepengurusan yang baru dan diisi oleh kader-kader terbaik Pemuda Pancasila guna memimpin MPW periode selanjutnya serta melanjutkan program-program kerja yang telah ditetapkan,” harap Al Haris.
Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat RI selaku Wakil Ketua Umum Majelis Pertimbangan Nasional Pemuda Pancasila, Bambang Soesatyo mengatakan, musyawarah merupakan suatu hal biasa sebagai tanda berakhirnya oganisasi dan memilih untuk meneruskan kepemimpinan selanjutnya.
“Saya yakin dan percaya dibawah kepemimpinan ketua yang baru akan memberikan catatan baru dalam perjalanan sejarah pemuda Pancasila,” kata Bambang.
Bambang menuturkan, Pemuda Pancasila akan menghadapi tantangan Non militer yang berpotensi memecah belah persatuan bangsa. Pemuda Pancasila harus menghadapi tantangan ini secara bersama sama karena sesungguhnya tugas Pemuda Pancasila adalah meneruskan perjuangan para pendahulu dengan menjaga apa yang telah mereka perjuangkan.
Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Jambi Adri mengatakan, Pemuda Pancasila Provinsi Jambi siap bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam menjalankan program Jambi MANTAP kedepan. Pemuda Pancasila juga akan aktif dan ikut serta membantu pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19. (Adv/Lan)
Discussion about this post