SINARJAMBI.COM – Kehadiran BPJS Kesehatan selama ini telah sangat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan akan hak mendasar yakni layanan kesehatan. Tak terkecuali di Jambi.
Disampaikan Kepala BPJS Kesehatan cabang Jambi, Sri Widiastuti pihaknya terus meningkatkan layanan kepada peserta JKN-KIS. Salah satunya inovasi dalam hal layanan yakni mobile JKN atau kartu digital.
Sri Widiastuti juga menyampaikan pentingnya menjadi peserta JKN-KIS. Terlebih, setidaknya ada 3 alasan kenapa masyarakat wajib menjadi peserta JKN-KIS.
“Selain amanah Undang Undang 24 tahun 2011 disebutkan setiap warga negara Indonesia, maupun warga negara asing bekerja minimal enam bulan wajib mendaftarkan diri jadi peserta.”
“Memang JKN-KIS ini memaksa karena sifatnya memang wajib kita harus berpartisipasi dalam program ini. Karena program ini merupakan perlindungan bagi diri kita, keluarga kita, teman kita dan lainnya. Keberadaan JKN-KIS ini merupakan wujud nyata kehadiran negara bagi masyarakat.”
“Selain itu juga ini wujud dari gotong royong. Budaya gotong royong itu sangat kental dengan masyarakat Indonesia. Sampai dengan sekarang di lingkungan ada kegiatan gotong royong yang membersihkan RT. Terakhir, ini bentuk kepatuhan terhadap peraturan yang ditentukan oleh pemerintah,” jelas Sri Widiastuti saat workshop di Rosee Cafe and Resto, Senin (15/11/2021) siang.
Pada kesempatan ini, BPJS Kesehatan cabang Jambi juga menandatangani perjanjian kerja sama (PKS) dengan 3 rumah sakit yang ada di kota Jambi. (Rolan)
Discussion about this post