SINARJAMBI.COM – Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) provinsi Jambi bakal mengadakan bakti sosial donor darah pada hari Selasa (26/10/2021) mendatang.
Aksi sosial ini rencananya akan dipusatkan di kantor OJK provinsi Jambi jalan Prof. DR. Soemantri Brojonegoro No. 12A, Kel. Selamat, Kec. Danau Sipin, kota Jambi.
Dari rilis yang disampaikan humas OJK Jambi, kegiatan dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT ke-10 OJK.
Untuk mengurangi resiko kerumunan, peserta donor darah pun dibatasi hanya 100 peserta saja. Acara dimulai sekitar pukul 08.00 sampai 12.00 wib.
OJK Jambi mengajak warga dapat berpartisipasi sebagai pendonor. Bagi yang berminat, pendaftaran peserta melalui tautan https://linktr.ee/DonorDarahHUTOJK10 secara online.
“Sehubungan dengan protokol kesehatan yang berlaku, setiap petugas, panitia, dan peserta (donor darah) akan dilakuan tes swab antigen terlebih dahulu sebelum kegiatan dilakukan,” tulis OJK Jambi dalam rilisnya, Jumat (22/10/2021).
Menariknya, setiap peserta donor darah akan mendapatkan cindera mata berupa tas punggung 10 L, botol ninum, handuk micro fiber sampai Covid-19 Kit. (Rolan)
Discussion about this post